Site icon Berdikarinews.id

Cinema Bakery Jogja, Merasakan Kuliner dengan Nuansa Prancis

cinema bakery jogja

Suasana Cinema Bakery Jogja yang bernuansa etnik yang layak kalian kunjunfi. Foto : Instagram @aa_fotokopi

BERDIKARINEWS.ID – Cinema Bakery Jogja memiliki tempat yang ikonik dan cocok bagi kalian untuk istirahat sambil kulineran ketika di Yogyakarta.

Cinema Bakery Jogja berdiri pada 2013 di Jalan Urip Sumoharjo Yogyakarta. Awalnya, tempat ini berdekatan dengan salah satu bioskop di Yogyakarta, dan hal ini tercermin dalam namanya.

Dengan mengoleksi berbagai poster film, Cinema Bakery Jogja menghadirkan pengalaman yang berbeda dari kafe pada umumnya. Konsep awalnya terinspirasi oleh bioskop dan kafe di Prancis.

Namun seiring waktu berjalan, akhirnya mengalami perubahan konsep dengan menambahkan sentuhan Jawa limasan. Karena memang pemiliknya yang merupakan orang Jawa.

Saat memasuki lokasi kuliner yang unik ini, pengunjung akan disambut oleh berbagai varian kue, ice cream, dan pastry yang begitu memikat mata.

Bagian pemesanan utama dipisahkan oleh kaca, memungkinkan pengunjung melihat aktivitas para karyawan yang sedang membuat kue secara langsung.

Area tempat makan yang luas, toilet, musala, dan akses WiFi gratis menjadi fasilitas umum yang memastikan kenyamanan pengunjung.

Salah satu hal yang membedakan Cinema Bakery Jogja adalah komitmennya terhadap lingkungan. Mereka menggunakan paper bag ramah lingkungan sebagai wadah makanan alih-alih plastik.

Baca Juga : Bukit Nirwana, Tempat Asyik buat Nongkrong dan Camping Ceria di Malang

Paper bag yang digunakan berasal dari limbah penggunaan produksi kulit telur dan kulit coklat. Inovasi ini tidak hanya membantu menjaga lingkungan tetap bersih, tetapi juga memberikan sentuhan unik pada pengalaman makan di sini.

Cinema Bakery menawarkan berbagai pastry ala Prancis yang unik dan elegan. Mulai dari pastry, bakery, cake, coffee, tea, chocolate, keju, hingga aneka lolipop dan kue kering.

Meskipun menggunakan bahan berkualitas, harga menu di Cinema Bakery tergolong terjangkau, khususnya bagi kalangan mahasiswa yang memiliki anggaran terbatas.

Roti yang menjadi salah satu sajian lezat saat ke Cinema Bakery Jogja. Foto: Instagram @farouqscookingshow

Harga menu mulai dari Rp. 6.000 hingga Rp. 50.000, membuat Cinema Bakery menjadi pilihan yang baik untuk menikmati kuliner berkualitas tanpa harus menguras dompet.

Tidak hanya menawarkan cita rasa yang lezat, tetapi juga kemudahan akses. Lokasinya yang mudah ditempuh, hanya 17 menit dari Tugu Jogja dengan jarak 6 km, serta adanya area parkir yang luas untuk motor dan mobil, membuatnya menjadi tempat yang nyaman untuk dikunjungi.

Kebersihan tempat, pelayanan ramah dari karyawan, dan kebijakan buy 1 get 1 free pada jam tertentu serta air putih gratis untuk pelanggan yang makan di tempat, semakin menambah daya tarik Cinema Bakery sebagai destinasi kuliner di Yogyakarta.

Cinema Bakery Jogja sendiri berada di Jalan Yudistira, Wonorejo, Sariharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, lokasi kuliner ini menghadirkan pengalaman kuliner yang unik dengan konsep kafe semi-outdoor yang memberikan nuansa nyaman dan santai dengan jam operasional setiap hari dari pukul 07.00–20.00 WIB.

Bagi kalian yang masih belum menbetahui lokasinya mamun sudahtak sabar untuk kesana, kalian bisa klik maps Cinema Bakery Jogja disini.(lis)

 

Exit mobile version