BERDIKARINEWS.ID – Munawir Aziz sebagai staf khususnya Penjabat Bupati Kudus M Hasan Chabibie terpaksa harus nonaktif, menyusul fotonya bersama empat orang Nahdliyin viral saat bersama Presiden Israel Isaac Herzoq.
“Saya sudah melakukan klarifikasi dan yang bersangkutan meminta maaf atas peristiwa sebelumnya,” kata Pj Bupati Kudus M Hasan Chabibie.
Sesuai arahan PBNU, dia mengaku, juga sudah menyimak dan minta klarifikasi.
Oleh karena itu, dirinya memutuskan Munawir Aziz non aktif dari staf khusus Pemkab Kudus per hari ini (18/7).
Terkait kegiatan yang dilakukan bersama empat orang Nahdliyin lainnya menemui Presiden Israel Isaac Herzoq dan fotonya viral, merupakan urusan pribadi. Namun, yang terjadi sebelumnya tentu melukai perasaan umat muslim dalam situasi Israel, Gaza, dan Palestina.
Ketika ditanya pertanyaan yang diajukan, dia menjawab klarifikasinya juga hampir sama dengan yang dilakukan PBNU sebelumnya.
Munawir Aziz sendiri menjabat sebagai Staf Khusus Pj Bupati Kudus Bidang Strategis dan Komunikasi.
Berdasarkan pemberitaan di berbagai media, Munawir Aziz disebutkan sebagai Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Pagar Nusa.
Seperti diketahui sebelumnya, ada lima orang yang bertemu dengan Presiden Israel, hal itu membuat gempar dan membuat banyak orang marah karena saat ini Israel tengah melakukan pembantaian kepada penduduk Palestina.
Kedatangan lima orang itupun disesalkan banyak pihak, termasuk dari PBNU sendiri. Akhirnya lima orang tersebut harus diklarifikasi, salahsatunya staf khusus Pj Bupati Kudus.(lis)